Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Percakapan Shubuh ini antara aku dan Bintang


Percakapan Shubuh ini antara aku dan bintang 

Kasihan sekali manusia itu,
tiap pagi bangun pontang panting untuk persiapan kerja
namun melupakan yang lebih penting dari usaha kerasnya itu
kerja hanya untuk memenuhi tuntutan hidup
tapi melupakan hakikat hidup itu sendiri
berangkat kerja pergi pagi pulang petang,
namun hanya letih yang di dulang,
hasilnya tak seberapa namun melalaikan yang bernilai dalam hidupnya"
bekerja dari saban hari bagaikan robot,
masih mending robot, karena mereka hanya mesin
mereka tetap terus bekerja walau jenuh melanda
dan berkata:

“apalagi yang bisa kami lakukan selain berusaha dan berusaha”

tapi mereka lupa
usaha yang diperjuangkan itu hanya untuk hidup sekejap saja di dunia
mereka lupa mempersiapkan bekal untuk kehidupan berikutnya
beruntunglah dirimu bintang
tak perlu bekerja seperti manusia yang penuh nafsu dunia


Post a Comment for "Percakapan Shubuh ini antara aku dan Bintang "